Sebelum memasuki pokok bahasan tentang bagaimana organisasi kepemudaan kita harus tau apa itu organisasi. Di sini pengertian oragnisasi menurut Paul Preston dan Thomas Zimmerer mengatakan bahwa “Organisasi adalah sekumpulan orang-orang yang disusun dalam kelompok-kelompok, yang bekerjasama untuk mencapai tujuan bersama.” (Organization is a collection people, arranged into groups, working together to achieve some common objectives).
Jadi pengertian organisasi kepemudaan adalah sekumpulan orang2 remaja atau pemuda yang membentuk suatu kelompok, yang bekerjasama untuk mencapai tujuan bersama.
Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang oraganisasi KARANG TARUNA apasih karang taruna itu?? Karang Taruna adalah organisasi kepemudaan di Indonesia. Karang Taruna merupakan wadah pengembangan generasi muda nonpartisan, yang tumbuh atas dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat khususnya generasi muda di wilayah Desa / Kelurahan atau komunitas sosial sederajat, yang terutama bergerak dibidang kesejahteraan sosial. Sebagai organisasi sosial kepemudaan Karang Taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan serta pemberdayaan dalam upaya mengembangkan kegiatan ekonomis produktif dengan pendayagunaan semua potensi yang tersedia dilingkungan baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam yang telah ada. karang Taruna beranggotakan pemuda dan pemudan batasan sebagai Pengurus adalah berusia mulai 17 - 35 tahun.
Disini ada tujuan tugan dan fungsi dari karang taruna itu sendiri
Tujuan
Tujuan Karang Taruna adalah :a. Terwujudnya pertumbuhan dan perkembangan kesadaran dan tanggung jawab sosial setiap generasi muda warga Karang Taruna dalam mencegah, menagkal, menanggulangi dan mengantisipasi berbagai masalah sosial.
b. Terbentuknya jiwa dan semangat kejuangan generasi muda warga Karang Taruna yang Trampil dan berkepribadian serta berpengetahuan.
c. Tumbuhnya potensi dan kemampuan generasi muda dalam rangka mengembangkan keberdayaan warga Karang Taruna.
d. Termotivasinya setiap generasi muda warga Karang Taruna untuk mampu menjalin toleransi dan menjadi perekat persatuan dalam keberagaman kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
e. Terjalinnya kerjasama antara generasi muda warga Karang Taruna dalam rangka mewujudkan taraf kesejahteraan sosial bagi masyarakat.
f. Terwujudnya Kesejahteraan Sosial yang semakin meningkat bagi generasi muda di desa/kelurahan atau komunitas adat sederajat yang memungkinkan
pelaksanaan fungsi sosialnya sebagai manusia pembangunan yang mampu mengatasi masalah kesejahteraan sosial dilingkungannya.
g. Terwujudnya pembangunan kesejahteraan sosial generasi muda di desa/kelurahan atau komunitas adat sederajat yang dilaksanakan secara komprehensif, terpadu dan
terarah serta berkesinambungan oleh Karang Taruna bersama pemerintah dan komponen masyarakat lainnya.
Tugas
Setiap Karang Taruna mempunyai tugas pokok secara bersama-sama dengan Pemerintah dan komponen masyarakat lainnya untuk menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan social terutama yang dihadapi generasi muda, baik yang bersifat preventif, rehabilitatif maupun pengembangan potensi generasi muda di lingkungannya.
Fungsi
Setiap Karang Taruna melaksanakan fungsi :
a. Penyelenggara Usaha Kesejahteraan Sosial.
b. Penyelenggara Pendidikan dan Pelatihan bagi masyarakat.
c. Penyelenggara pemberdayaan masyarakat terutama generasi muda dilingkunggannya secara komprehensif, terpadu dan terarah serta berkesinambungan.
d. Penyelenggara kegiatan pengembangan jiwa kewirausahaan bagi generasi muda di lingkungannya.
e. Penanaman pengertian, memupuk dan meningkatkan kesadaran tanggung jawab sosial generasi muda.
f. Penumbuhan dan pengembangan semangat kebersamaan, jiwa kekeluargaan, kesetiakawanan sosial dan memperkuat nilai-nilai kearifan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.
g. Pemupukan kreatifitas generasi muda untuk dapat mengembangkan tanggung jawab sosial yang bersifat rekreatif, kreatif, edukatif, ekonomis produktif dan
kegiatan praktis lainnya dengan mendayagunakan segala sumber dan potensi kesejahteraan sosial di lingkungannya secara swadaya.
h. Penyelenggara rujukan, pendampingan, dan advokasi social bagi penyandang masalah kesejahteraan sosial.
i. Penguatan sistem jaringan komunikasi, kerjasama, informasi dan kemitraan dengan berbagai sektor lainnya.
j. Penyelenggara usaha-usaha pencegahan permasalahan sosial yang aktual.
Disini saya akan membahas tentang karangtaruna di kabupaten bogor . sekarang menggeliatnya aktivitas karang taruna di kabupaten bogor, hal ini disebabkan minimnya sosialisasi oleh pengurus karang taruna kepada masyarakat. Selama ini, masyarakat mengenal karang taruna hanya menekuni kegiatan tujuh belasan dan upacara saja. Padahal, banyak peran yang dapat dilakukan oleh karang taruna untuk masyarakat
Memang saya akui jika geliat karang taruna di Kabupaten Bogor belum terlalu terlihat. Hal ini tidak terlepas dari kurang sosialisasinya karang taruna kepada masyarakat sekitar. Dan anehnya karang taruna adalah sebuah organisasi kepemudaan yang seharusnya anggotanya berusia 17-25 tahun akan tetapi di Kabupaten bogor anggota karang tarunanya berusia 35-40 tahun.
Menurut saya ada banyak peran yang dilakukan karang taruna dikalangan masyarakat, misalnya pemberdayaan ekonomi kemasyarakatan, kegiatan bakti sosial atau pun pelatihan-pelatihan keterampilan yang pada gilirannya dapat memberikan lifeskill bagi masyarakat, khususnya para pemudanya.
The Casino - Mapyro
BalasHapusThe 화성 출장마사지 Casino. 11406 고양 출장샵 South Riverboat Way, Henderson, 부산광역 출장안마 NV 89103. 의정부 출장마사지 (775) 572-7813. www.casinosavenue.com. 서귀포 출장샵